Dispora Sidimpuan Lepas Jalan Santai & Sadar Lingkungan

Dispora Sidimpuan Lepas Jalan Santai & Sadar Lingkungan
Dispora Sidimpuan Lepas Jalan Santai & Sadar Lingkungan

RADARINDO.co.id-Psp:Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution, SH diwakili Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pabriwisata Ali Hotman Hasibuan melepas giat Jalan Santai dan Sadar Lingkungan, Sabtu (13/11/2021) di Kampus Universitas Graha Nusantara, Kelurahan Sadabuan, Kecamatan Padangsidimpuan Utara.

Baca juga : Pilkades Serentak Kabupaten Kampar Diundur 24 November 2021 Mendatang

Giat Jalan santai dan Peduli Lingkungan yang diinisiasi oleh Fakultas Fisipol UGN Padangsidimpuan merupakan gerakan sosialiasi kepada kalangan pelajar untuk menjaga kesehatan, dan peduli terhadap lingkungan.

Peserta Jalan Santai tingkat SLTA juga sekaligus Mengutip Sampah dijalan, sehingga para pelajar semakin aware terhadap lingkungan sekitarnya.

Baca juga : Water Canon Milik Polres Jember Diserbu Warga Terdampak Banjir

Hadir dalam acara tersebut Kadispora dan Pariwisata Ali Hotman Hasibuan, Kadis Pendidikan Muhammad Luthfi Siregar, dan Civitas Akademik Universitas Graha Nusantara, Fakultas Fisipol, dan peserta jalan santai. (KRO/RD/HGC-Thoms)