Ditangkap Saat Razia Diskotik, Kabid Disdik Langkat Positif Narkoba

55

RADARINDO.co.id-Langkat : Polisi melakukan razia ditempat hiburan malam Diskotek Blue Star di Kabupaten Langkat. Sekitar 74 pengunjung ditangkap dalam razia itu, satu diantaranya adalah Kepala Bidang (Kabid) Bidang SD Dinas Pendidikan Langkat, berinisial MR.

Baca juga : Ratusan Massa “Serbu” Kantor Walikota Medan Soal Proyek Floodway

Kapolres Binjai, AKBP Rio Alexander Panelewen membenarkan atas penangkapan MR. “Benar, dia (MR) termasuk yang diamankan saat itu,” ujarnya seperti dilansir dari detikSumut, Kamis (04/4/2024).

Setelah ditangkap, MR menjalani tes urine bersama pengunjung lainnya di Polres Binjai. Hasilnya, MR dinyatakan positif narkoba. “Untuk hasil tes urinenya positif (narkoba). Makanya ini kami masih dalami semisal darimana narkoba yang sebelumnya dikonsumsi itu didapat,” ujarnya.

Baca juga : Bawa Ganja 7 Kg, Pria Ini Diamankan Personil Polres Batu Bara

Alex menjelaskan, dari razia yang dilakukan pada, Selasa (2/4/2014) dini hari itu, ada 74 pengunjung yang diamankan. Namun yang positif mengkonsumsi narkoba sebanyak 34 pengunjung termasuk MR.

“Untuk yang negatif narkoba itu sudah kami pulangkan semalam. Sedangkan untuk yang positif masih kami periksa,” ungkapnya. (KRO/RD/DS)