RADARINDO.co.id – Taput : Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 kepada 53 orang Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Tarutung yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan Polres Kabupaten Tapanuli Utara.
Bertempat di aula Rutan Kelas IIB Tarutung dilaksanakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 kepada 53 orang Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Tarutung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Baca juga : Peringati HUT Kemerdekaan RI Ke-76 di Aek Songsongan Asahan Dilaksanakan Secara Khidmat
Kapolres Tapanuli Utara AKBP Ronald Fredy Christian Sipayung SH, SIK, MH melakukan peninjauan langsung pada kegiatan Vaksinasi di Rutan kelas IIB Tarutung, Kamis (19/08/2021).
Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan kerjasama dari TNI-Polri dan Pemkab Tapanuli Utara untuk warga binaan Rutan kelas IIB Tarutung.
Kapolres Tapanuli Utara menyampaikan bahwa pelaksanaan kunjungan ini dalam rangka meninjau Vaksinasi warga binaan rutan sebanyak 53 orang Warga Binaan
Diharapkan dengan adanya vaksinasi ini bisa mendukung program pemerintah untuk menambah imun tubuh warga binaan Rutan kelas IIB Tarutung, jika imun tubuh warga binaan tumbuh, secara otomatis bisa beraktifitas dan melakukan kegiatan seperti biasanya.
“Meskipun sudah divaksin, Warga binaan Rutan kelas IIB Tarutung ini diminta harus tetap menjalankan protokol kesehatan dengan menerapkan 5M, yaitu dengan menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas,” pungkasnya.
Kepala Rumah Tahanan kelas IIB Tarutung, Leonard Silalahi melalui Kepala Pengamanan Rutan (KPR) M. Nurdin Tanjung SH mengatakan, “Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Utara dan Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Tapanuli Utara beserta jajaran memantau langsung pelaksanaan covid-19 bagi Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Tarutung.
Warga Binaan Pemasyarakatan Rutan Kelas IIB Tarutung merasa senang dan antusias mengikuti vaksinasi covid-19 tersebut.
Baca juga : Pemko P. Sidimpuan Peringati HUTKRI 76 Dengan Upacara Sederhana
Vaksinasi ini merupakan salah satu upaya pencegahan yang dilakukan untuk mengatasi Pandemi Covid-19 dan menambah imun tubuh bagi warga binaan yang sudah di vaksin dan kegiatan inipun terlaksana dengan baik dan aman”, terang M. Nurdin Tanjung. (KRO/RD/Reno H)