RADARINDO.co.id – BINJAI : Guna memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Kodam I/BB, secera serentak digelar peletakan batu pertama pembangunan jamban, yang dihadiri Pangdam I/BB, Mayjen TNI MS, Fadhilah, Walikota Binjai, HM Idaham di Kelurahan Tunggurono Lk X, Kecamatan Binjai Timur, Kamis (13/6).
Walikota Binjai, HM Idaham mengapresiasi dan mendukung pembangunan jamban secara serentak di Kota Binjai. Kegiatan ini diharapkan bermanfaat bagi masyarakat serta terjalin hubungan baik antara Kodam I/BB dengan Pemerintah Kota Binjai.
“Melalui kegiatan ini tentunya kita berharap hubungan antara Kodam I/BB dengan Pemko Binjai semakin erat, dapat bersinergi, dan semoga memberikan manfaat bagi masyarakat,” harap Idaham.
Sementara, Pangdam I/BB, Mayor Jenderal TNI, MS Fadhilah menegaskan, ada dua hal pokok yang tidak dapat dipisahkan untuk maju yaitu, kesehatan, dan pendidikan, dengan pembangunan jamban ini dapat memajukan kesehatan masyarakat.
“Kegiatan ini mungkin hanya sebagian kecil dari keinginan kami Prajurit TNI yang ada di wilayah Kodam I/BB untuk ikut bersama-sama dengan semua komponen dan Pemerintah Kota Binjai dalam memajukan masyarakat kita,” tegasnya. (KRO/RD/ANS)