Lukisan Karya Van Gogh Hilang Dicuri

69 views

RADARINDO.co.id – AMSTERDAM : Di tengah lockdown Virus Corona di Belanda, terjadi pencurian benda bersejarah. Sebuah museum di Belanda melaporkan bahwa lukisan karya Vincent van Gogh hilang dicuri pada Senin (30/3) dini hari lalu. Lukisan yang hilang tersebut adalah ‘Spring Garden’.

Museum Singer Laren di sebelah timur Amsterdam itu mengatakan, museum tutup karena mengikuti aturan lockdown untuk memperlambat penyebaran Virus Corona Covid-19. Sampai berita ini dirilis, belum diketahui apakah ada lukisan atau karya seni lain yang juga hilang dicuri.

Direktur Jenderal Museum Evert van Os mengatakan, lembaga yang menampung koleksi pasangan Amerika, William dan Anna Singer, merasa “marah, terkejut, dan sedih” atas pencurian lukisan itu.

Kemudian Direktur Museum Singer Laren, Jan Rudolph de Lorm, mengungkapkan, sangat kesal yang luar biasa atas kejadian tersebut. “Saya kaget dan luar biasa kesal karena ini terjadi. Lukisan indah dan mengharukan oleh salah satu seniman terhebat hilang dicuri, hilang dari tempatnya,” kata de Lorm. (KRO/RD/TRB)