RADARINDO.co.id-Bekasi : Guna memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2024 yang rencananya akan diperingati pada 20 Februari 2024 mendatang, Ikatan Wartawan Online (IWO) Indonesia, menyiapkan bantuan kenderaan operasional.
Baca juga : Pj Walikota Padangsidimpuan Ikuti Car Free Day
IWO Indonesia akan menghadiri peringatan HPN dengan mengirimkan puluhan armada yang akan bergerak dari sekretariat DPP IWO Indonesia Bekasi menuju Taman Impian Jaya Ancol Jakarta.
Ketua IWO Indonesia DPD Karawang, Syuhada Wisastra yang ditunjuk sebagai koordinator acara mengungkapkan kesiapan armada bantuan kenderaan operasional HPN 2024.
“IWO Indonesia menyiapkan puluhan armada bantuan kenderaan operasional HPN 2024 saat acara puncak pada hari Selasa 20 Februari 2024. Puluhan armada bantuan kenderaan operasional akan bergerak mulai dari sekretariat DPP IWO Indonesia Bekasi menuju Ancol Jakarta tempat acara puncak HPN 2024,” ungkap Syuhada, Sabtu (17/2/2024) lalu.
Baca juga : Antisipasi Kecurangan Pemilu, Sat Brimob Polda Sumut Kawal Kotak Suara
Ditempat yang sama, Ketua Umum IWO Indonesia, NR Icang Rahardian,l SH menegaskan, armada bantuan kenderaan operasional HPN 2024 sudah disiapkan sejak jauh hari.
“Kami sudah siapkan jauh hari untuk armada bantuan kenderaan operasional HPN 2024, agar semua bisa terfasilitasi kegiatan dengan baik. Armada disiapkan untuk para jurnalis yang akan mengikuti kegiatan puncak HPN 2024 yang lokasinya di Ancol Jakarta,” jelasnya. (KRO/RD/nrt)