RADARINDO.co.id-Kampar : Kabupaten Kampar saat ini Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) masuk Zona Level-3, imbasnya sekolah sekolah diperpanjang proses belajar secara Daring.
Sampai kapan sekolah sekolah bisa melaksanakan Proses belajar mengajar dengan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Baca juga : Ketua PWOIN Sumut Rajendra Sitepu Ajak Media Sebagai Motor Cerdaskan Anak Bangsa
Pihak sekolah hanya bisa menunggu perintah ataupun himbauan pihak pemerintah, seperti yang dilakukan pihak SDN 028 Siak Hulu kabupaten Kampar. Hasil pantauan Awak Media, Rabu (04/08/2021) para siswa siswi masih melaksanakan proses belajar secara Daring.
Kunjungan Awak Media ke SDN 028 Siak Hulu, dilihat dari suasana sekolah terlihat puluhan para guru dan karyawan sekolah melaksanakan kegiatan masing masing seperti biasanya, kedatangan Awak Media langsung disambut Kepsek SDN 028 Siak Hulu, Alirman SPd, MSi.
Diruang kerjanya saat ditanyakan kegiatan sekolah. Alirman mengatakan, kegiatan sekolah masih dilakukan sepert biasa.
Para guru dan karyawan terus melaksanakan membuat materi materi soal tugas yang harus diberikan kepada para siswa yang saat ini belajar secara Daring, ucap Alirman.
Lanjut Alirman lagi, kami pihak sekolah berharap mudah mudah pihak pemerintah bisa cepat mengatasi Covid-19 ini, kerinduan kepada anak anak disekolah ini pasti ada termasuk para guru guru bisa belajar tatap muka.
“Biarpun kami masuk kerja seperti biasa, saya selalu tegaskan kepada para guru dan karyawan, harus tetap mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes)”, ucap Alirman.
Baca juga : Seorang “Pemuda Setempat” Aniaya Karyawan Toko Diamankan Polsek Medan Labuhan
Ditanyakan apakah ada kegiatan lain disekolah, Alirman mengucapkan “Alhamdulilah” saat ini ada kegiatan, pemasangan Pagar, Penimbunan dan Pemasangan Paving Blok, 3 paket ini bantuan dari pihak Pemerintah.
Dengan adanya bantuan ini pihak sekolah mendapat kenyamanan dan keamanan sekolah, tutup Alirman.
Usai wawancara dengan Kepsek SDN 028 Siak Hulu, yang dikenal ramah dan murah senyum ini. Alirman mengajak Awak Media untuk melihat pembangunan Pagar dan Penimbunan tanah dilokasi lingkungan sekolah. (KRO/RD/SM)