RADARINDO.co.id – Langkat : Majelis Pengurus Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Langkat, melaksanakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) di Aula Hotel Grand Stabat, Jalan KH Zainal Arifin, Kelurahan Kwala Bingai Stabat, Langkat, Selasa (12/11/2024.)
Rapat Kerja Cabang yang mengangkat tema “Bersatu Bersama Kita Jemput Kemenangan” tersebut, turut dihadiri pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Langkat nomor urut 01, H Syah Affandin SH-Tiorita Br Surbakti SH (SATRIA).
Selain itu, juga turut hadir Sekretaris MPW PP Sumut Dr Iqbal Hanafi, Ketua OKK MPW PP Sumut Firman Shah SH, Ketua BP2C Dedi Dermawan, anggota DPRD Langkat Fraksi Golkar Edi Bahagia SIP, anggota DPRD Langkat Fraksi Golkar yang juga Ketua PAC PP Stabat Riki Sapariza, serta Dirut PDAM Herman Sukendar Harahap SH.
Baca juga: Syah Afandin-Tiorita Menang Telak Debat Kedua Pilkada Langkat
Ketua MPC PP Langkat, Dewa PA SH, dalam amanatnya menegaskan, Rapat Kerja Cabang Pemuda Pancasila Langkat kali ini harus dijadikan momentum bagi MPC PP Langkat, untuk bersama-sama kader PP se-Kabupaten Langkat menata organisasi agar lebih maju dan lebih profesional dalam menghadapi perkembangan zaman yang semakin modern.
Khususnya dalam melakukan konsolidasi organisasi dan konsolidasi program, yang ditujukan untuk memberikan kontribusi konkret dan positif pada pembangunan yang dilakukan bersama Pemerintah di daerah.
“Kegiatan ini juga menegaskan posisi kita sebagai kader Pemuda Pancasila dalam kontestasi pemilihan kepala daerah baik calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut juga calon Bupati dan Wakil Bupati Langkat,” ucapnya.
Dewa juga menegaskan agar kader PP se-Kabupaten Langkat, diharuskan mendukung juga memenangkan pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur Sumut nomor 1, M Bobby Afif Nasution-H Surya, serta pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Langkat nomor 01, H Syah Afandin SH-Tiorita Br Surbakti SH (SATRIA).
Melalui Rakercab MPC PP Langkat ini, diharapkan seluruh kader PP di Kabupaten Langkat lebih solid dan bisa menjadi mitra strategis Pemerintah Daerah serta wajib memenangkan pasangan calon nomor urut 01 di Pilkada Sumut maupun Pilkada Langkat pada 27 November 2024 mendatang.
Sementara, Sekretaris MPW PP Sumut, Dr Iqbal Hanafi dalam arahannya menekankan pentingnya kekompakan dan rasa solidaritas yang tinggi antar sesama kader Pemuda Pancasila dimanapun berada.
“Kepada seluruh pengurus PP baik di kabupaten/kota, PAC hingga ranting harus sama-sama berjuang untuk memenangkan pasangan calon nomor urut 1 untuk Gubernur Bobby Afiif Nasution-Surya. Untuk Langkat, harus memenangkan pasangan nomor 01, H Syah Affandin SH-Tiorita Br Surbakti SH,” tegasnya.
Sedangkan, calon Bupati Langkat, H Syah Affandin SH, didampingi calon Wakil Bupati Langkat, Tiorita Br Surbakti SH, dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan para pengurus PP, khususnya di Kabupaten Langkat dan Sumut. Dengan harapan, apa yang diperjuangkan mendapat ridho Allah SWT.
“Jika mandat kepemimpinan diberikan rakyat kepada kami, maka akan kami rangkul semua komponen organisasi dan masyarakat untuk bersama bahu-membahu memajukan Kabupaten Langkat yang sangat luas ini,” ucap pria yang akrab disapa Bang Ondim itu.
Ondim juga menjelaskan tentang kekayaan Sumber Daya Alam (SDA) serta destinasi wisata di Kabupaten Langkat, yang nantinya akan bersama-sama diolah demi kemajuan serta kesejahteraan masyarakat Kabupaten Langkat.
Baca juga: Milenial AMPI “Sang Pejuang SATRIA” Himbau Warga Langkat Tak Golput
“Kekayaan Sumber Daya Alam yang kita miliki cukup banyak dan menarik. Destinasi wisata kita pun sudah banyak dikenal sampai mancanegara, contohnya Tangkahan. Kita akan sama-sama memajukan dan mengelolah semua potensi yang ada di Kabupaten Langkat untuk kesejahteraan bersama. Sekali layar berkembang, surut kita berpantang,” tutup Ondim didampingi Tiorita.
Rapat Kerja Cabang MPC PP Langkat diwarnai dengan penandatanganan fakta integritas, sebagai bentuk keseriusan memberikan dukungan dan memperjuangkan kemenangan pasangan calon nomor 01, baik itu Sumut maupun Kabupaten Langkat.
Di akhir acara, tampak Sekretaris MPC PP Langkat, Herman Sukendar Harahap SH, melakukan konsolidasi, berdiskusi bersama Ketua MPC Langkat, Dewa PA SH serta para kader PAC PP Langkat, untuk solid dan menyiapkan kader dalam menghadapi kampanye akbar yang akan segera dilaksanakan. (KRO/RD/Rudi/Rahmad)