RADARINDO.co.id – Batu Bara : Oknum Bidan ASN di Puskesmas Bandar Khalifah kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) berinisial SI, diduga melakukan penganiayaan terhadap Ayu (38) warga Desa Durian Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batu Bara, Sabtu (27/07/2024).
Penganiayaan itu menyebabkan lebam kemerahan di bagian batang hidung korban, dan luka bekas cakaran pada tangan kanannya. Kejadian berawal, saat Ayu membeli jajanan tela – tela di kediaman SI, sebelum terjadinya pertengkaran mulut antara keduanya. Pelaku mendorong serta meludahi wajah Ayu dan memukul wajah korban menggunakan HP.
Baca juga : DPRD Humbahas Sampaikan Pandangan Umum Nota Pengantar P-APBD 2024
Penganiayaan tersebut menyebabkan lebam kemerahan di bagian batang hidung korban, dan luka cakaran pada tangan sebelah kanan korban. Korban telah melakukan visum di Rumah Sakit Bidadari Batu Bara pada 29 Juli 2024 lau dan melaporkan kasus penganiayaan yang dialaminya ke Polres Batu Bara. Saat ini, kasusnya sudah ditangani Unit Reskrim Polres Batu Bara. (KRO/RD/DHASAM)