PTPN IV Unit Tanah Itam Ulu Gelar Operasi Minyak Goreng

182

RADARINDO.co.id – Batu Bara : PT. Perkebunan Nusantara IV bekerja sama dengan Puskopkar PTPN IV Gelar Operasi Minyak Goreng di Emplasmen Kebun Tiu, Kecamatan Datuk Lima puluh, kabupaten Batu Bara, Senin (18/07/2022).

Baca Juga : PKN Padang Sidimpuan Audensi ke Walikota

Tujuan operasi pasar minyak goreng curah adalah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan mengantisipasi kelangkaan minyak goreng di pasaran.

Demikian dikatakan Manajer PTPN IV Kebun Tiu, Andy Limbong disela-sela kegiatan yang mulai digelar sejak tanggal 16 juli 2022.

Ia menambahkan, operasi pasar minyak goreng curah ini tidak hanya dilakukan di Kebun Tanah Itam Ulu saja, bahkan seluruh wilayah kerja PTPN IV yang berada di 9 Kabupaten di Provinsi Sumatera Utara.

Pembelian minyak goreng ini diperuntukkan bagi Karyawan, BHL, Provider, Pensiunan dan masyarakat sekitar kebun Tiu.

Baca Juga : Kejati Sumut Tahan 2 Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Jembatan Sicanang

“Minyak goreng yang dijual adalah minyak goreng jenis salvaco dari PT. INL yang juga anak perusahaan dari PTPN III harga Rp11.000/liter, pembeli wajib membawa KTP dengan maksimal pembelian 10 kg/Ktp, pembelian dengan cara tunai atau dapat dilakukan pemotongan gaji bagi yang karyawan,” ujarnya lagi.

Operasi pasar minyak goreng curah ini diharapkan dapat membantu karyawan serta masyarakat sekitar. (KRO/RD/DHASAM)