Bupati Samosir Terima Penghargaan UHC Tingkat Utama

47

RADARINDO.co.id – Samosir : Pemerintah Kabupaten Samosir dibawah kepemimpinan Vandiko T Gultom terus menorehkan prestasi. Untuk yang kedua kalinya, Samosir kembali meraih penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Tahun 2024 dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Baca juga : LPK Ziona Jadi Tempat Seleksi Calon Peserta Global Skill Training

Penghargaan UHC diberikan karena Pemerintah Kabupaten Samosir dinilai berkomitmen dalam memberi perlindungan dan jaminan kesehatan kepada masyarakatnya, dimana sejak awal tahun 2024 peserta program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) meningkat dari (97,7%) pada Tahun 2023 menjadi (99,35%) Tahun 2024.

Baca juga : Pilkada Serang, Tiga Komunitas Besar Deklarasikan Dukungan ke Andika Hazrumy

Acara penghargaan UHC 2024 yang dipusatkan di Krakatau Grand Ballroom, TMII Jakarta Timur dihadiri Bupati Samosir Vandiko T Gultom didampingi Kadis Kesehatan dr Dina Hutapea, Kadis Kominfo Immanuel Sitanggang, Kamis (08/8/2024).

Wapres Ma’ruf Amin menyampaikan, UHC merupakan konsep pembangunan kesehatan global yang memastikan setiap individu memiliki akses pelayanan kesehatan. Aspek ini harus adil, komprehensif, dan bermutu tanpa adanya hambatan finansial.

Sementara Bupati Samosir, Vandiko T Gultom menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada perangkat daerah dan stakeholder yang telah bekerja keras dalam meningkatkan pelayanan kesehatan untuk masyarakat Kabupaten Samosir. (KRO/RD/P Simbolon)