Kampar  

Polsek Siak Hulu Lakukan Penguatan Harkamtibmas Bangun Kesadaran Masyarakat

RADARINDO.co.id – Kampar : Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) oleh Jajaran Polsek Siak Hulu, yang dilakukan Bhabinkamtibmas secara rutin melaksanakan kegiatan Patroli.

Sekaligus dialogis bersama warga guna memberikan dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada masyarakat di desa-desa yang ada di Kecamatan Siak Hulu, Sabtu (23/07/2022).

Baca Juga : Usai Isi Pengajian, Rajudin Sagala Jenguk Nadia Kusmara di RS Sufina Aziz

Kapolsek Siak Hulu KOMPOL Rusyandi Zuhri Siregar, S.Sos, MH perintahkan para Panit Binmas dan Bhabinkamtibmas untuk terus melakukan patroli disetiap Desa.

Guna memberikan dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian lingkungannya masing masing.

Serta mengajak masyarakat agar selalu bersinergi dengan aparat keamanan demi menjaga situasi Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif.

Panit II Binmas Aiptu Bopi. M, bersama Bhabinkamtibmas Desa Pandau Jaya Bripka Fero Fernando, SH dan Bhabinkamtibmas Desa Tanah Merah Bripka Jon Badri.

Mereka melakukan patroli dan sambangi masyarakat dengan memberi imbauan kepada masyarakat ditempat khalayak ramai, seperti pasar pasar dan tempat tempat kedai minuman di wilayah hukum Polsek Siak Hulu desa Pandau Jaya dan Desa Tanah Merah.

Berbagai titik sasaran, telah dilakukan oleh anggota jajaran Polsek Siak Hulu ini yang dipimpin langsung Panit-II Binmas AIPTU Bopi. M.

“Kita upayakan terus memberi imbauan kepada masyarakat, terutama kepada masyarakat agar terus mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dan selalu menjaga keamanan lingkungan,” ungkapnya.

Bila terjadi sesuatu dilingkungan warga, kami petugas Polsek Siak Hulu (Bhabinkamtibmas) akan siap selalu melayani dan membantu warga yang membutuhkan, ucap Bopi, M.

Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK melalui Kapolsek Siak Hulu KOMPOL Rusyandi Zuhri Siregar, S.Sos, MH saat dikonfirmas RADARINDO.co.id mengatakan, kami sudah perintahkan anggota Binmas dan Bhabinkamtibmas untuk terus melaksanakan Harkamtibmas di desa desa.

“Hal ini untuk memberikan kepercayaan masyarakat dengan Polri terus bersinergi menjaga ketertiban dan keamanan di setiap desa,” ujar Kapolsek.

Saat ini kami pihak Polsek Siak Hulu terus melaksanakan Patroli rutin dan memberikan imbauan kepada masyarakat tentang perlunya Vaksinasi.

Baca Juga : KORAN RADAR GROUP Bersama PITI Sumut Salurkan 350 Paket Sembako

Karena ini dilakukan untuk kepentingan kita bersama guna antisipasi penyebaran Covid-19 yang belum kita tuntaskan.

Dan secara dialogis dengan melaksanakan Patroli, masyarakat dapat melaksanakan aktivitasnya dengan tenang.

“Selain itu dapat mewujudkan kedekatan antara Polri dengan masyarakat sehingga mempermudah untuk berkoordinasi dalam menciptakan Harkamtibmas diwilayah hukum Polsek Siak Hulu agar tetap dalam keadaan aman dan kondusif,” tegas Kapolsek.(KRO/RD/SM)