Kapolres Padangsidimpuan Gelar Coffee Morning Bareng PJU

37

RADARINDO.co.id – P Sidimpuan: Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Wira Prayatna, menggelar kegiatan coffee morning bareng pejabat utama (PJU) di kantin Mapolres Padangsidimpuan, Rabu (15/1/2025).

Tampak keakraban antara pimpinan dengan anggota, terpancar usai melaksanakan apel pagi. Perwira dengan melati dua emas di pundak ini, mengajak jajaran PJU untuk ngopi bareng yang bertajuk ‘coffee morning’ itu, sembari berbincang santai.

Baca juga: Nekat Bawa Narkoba, Wanita Asal Tanjungbalai “Bobok” Dipenjara

Para PJU yang hadir diantaranya, Waka Polres Kompol Rahman Takdir Harahap, Kabag Ops Kompol P Butar-butar, Kasat Intelkam AKP Marzuki, Kasat Sabhara AKP H Naibaho, Kasat Binmas AKP S Rangkuti, Kasat Lantas AKP P Pasaribu, ⁠Kasat Narkoba AKP Gunawan Effendi, Kasi Humas AKP K Sinaga, KBO Intelkam Iptu Ahmad Edi Sitompul, dan para Perwira Polres Padangsidimpuan lainnya.

Di sela coffee morning, Kapolres dan PJU juga melakukan analisa serta evaluasi seputar Kamtibmas juga upaya ketahanan pangan di wilayah hukum Polres Padangsidimpuan. Pada kegiatan ini, Kapolres menghimbau para Kabag dan Kasat agar menjadi contoh bagi anggota lainnya.

“Para Kabag dan Kasat harus lebih pro aktif dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya masing-masing. Sehingga, pelaksanaan tugas dapat berjalan lancar, tanpa ada kendala apapun,” pinta Kapolres.

Selain itu, Kapolres juga menghimbau para Kasub Satker agar terus memberikan penekanan ke personel untuk setiap saat meningkatkan kewaspadaan dalam melaksanakan tugas dengan tidak menjadikan hal yang biasa menjadi kebiasaan.

Baca juga: Cek Jadwal dan Syarat Pencairan Dana BOS Tahap I Tahun 2025

“Yang mana, hal yang biasa dilakukan, tentu masih jauh sesuai dengan aturan yang berlaku di Polri. Perihal peningkatan kewaspadaan agar setiap personel Polres Padangsidimpuan lebih mendewasakan diri dan mampu mendeteksi dini potensi persoalan baik di lingkungan tempat tinggal maupun di tempat tugas,” pungkasnya menutup. (KRP/RD/AMR)