RADARINDO.co.id-Medan: Mobil truk mengangkut ratusan Balpres (Monza) hasil tangkapan Bea dan Cukai Batu Bara pada Rabu 31 Agustus 2022 di Desa Dahari Indah Kecamatan Talawi, Kabupaten Batu Bara, diduga hilang saat diperjalanan saat digiring menuju ke Mapolda Sumut.
Hal tersebut di ketahui saat awak media mendapat informasi dari Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Poldasu) Kombes Pol Hadi Wahyudi.
Baca juga : Mayat Seorang Pria Terapung di Sungai Barumun Kota Pinang, Ada Yang Kenal
Ia yang mengatakan bahwa sampai saat ini belum ada mendapat informasi bahwa ada penangkapan Truk pengangkut Balpres Monza yang dibawa ke Polda.
“Sampai saat ini belum ada dapat informasi mobil Truk yang bermuatan Balpres sampai ke Polda,” Terang Hadi Wahyudi kepada wartawan Sabtu 3 November 2022.
Kepala Humas Bea Cukai Batu Bara Jeffery membenarkan bahwa pihaknya telah melakukan penangkapan Truk yang bermuatan ratusan Balpres bersama personil Polda Sumut.
“Saat ini Truk Balpres dibawa Kepolda” Kata Jeffry kepada sejumlah awak media pada Rabu 31 Agustus 2022 di halaman kantornya.
Baca juga : Sudarman Ketua PD Satgas Joko Tingkir Kabupaten Deli Serdang Periode 2022-2027
Namun anehnya sejak Rabu 31 Agustus hingga Sabtu 3 September barang bukti hasil tangkapan tidak kunjung sampai ke Mapolda Sumut, diduga truk beserta barang muatannya hilang dalam perjalanan.
Sejumlah pihak meminta pada pihak yang berkompeten agar mengusut hilangnya ratusan balpres atau Monza. (KRO/RD/Tim)