Satgas Yonif 125/SMB Kunjungi Kampung Mur

44

RADARINDO.co.id – Papua Selatan : Pos Mur Satgas Yonif 125/SMB mengunjungi warga Kampung Mur, Distrik Nambai, Kabupaten Mappi. Kegiatan yang dipimpin Komandan Pos (Danpos) Mur itu bertujuan untuk bersilaturahmi dan memberikan rasa aman bagi masyarakat.

“Kunjungan ini sebagai pembinaan teritorial yang dilaksanakan Satgas terhadap warga, agar kita makin akrab dan saling mengenal,” ujar Danpos Mur Satgas Yonif 125/SMB, Letda Inf Bambang Suprapto di Kabupaten Mappi, Selasa (13/6/2023).

Baca juga : Bupati Humbahas Ikuti Rakornas Wasin Secara Virtual

Sementara, Yusuf Yerew (38) mewakili warga Kampung Mur menyampaikan bahwa sebelum adanya pos TNI yonif 125/SMB, daerah tersebut sering terjadi keributan. Namun lanjutnya, kini sejak adanya Pos TNI, Kampung Mur menjadi lebih kondusif.

“Sungguh bermanfaat dengan adanya pos TNI di kampung ini, kami jadi merasa aman dan nyaman tidak seperti dulu. Warga berharap, TNI bisa betah bertugas disini, sekaligus juga membina warga dalam hal pertanian dan peternakan,” pungkas Yusuf Yerew. (KRO/RD/DODY)