RADARINDO.co.id – P Sidimpuan : Walikota Padangsidimpuan, Dr H Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes, didampingi Plh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Padangsidimpuan, Imbalo, ST, MM, meninjau langsung proses perbaikan jalan rusak di Jalan A. Yani, Kelurahan Wek I, Selasa (25/3/2025).
Baca juga: Walikota Tanjungbalai Terima Kunjungan Pabung Kodim 0208/AS
Tindakan ini merupakan bagian dari tahap awal perbaikan dengan metode penimbunan dan pemadatan, sebelum nantinya dilakukan pengaspalan hotmix. Namun, akibat beberapa kendala teknis, pengerjaan hotmix baru bisa dilaksanakan bulan depan.
Walikota menegaskan bahwa keselamatan pengguna jalan menjadi prioritas utama pemerintah. “Untuk mengantisipasi arus mudik lebaran, kita mengupayakan jalanan di wilayah Kota Padangsidimpuan sudah diratakan. Ini sebagai antisipasi agar perjalanan saat lebaran nanti berjalan lancar dan nyaman,” ujar Letnan.
Sementara, Plh Kepala Dinas PUTR, Imbalo, ST, MM, menambahkan bahwa perbaikan darurat sedang dilakukan dengan menimbun lubang-lubang di jalan guna memastikan kelancaran arus lalulintas.
Baca juga: Wakil Bupati Humbahas Bukber di Masjid Raya Doloksanggul
“Setelah identifikasi dilakukan, tahap awal perbaikan dilakukan dengan menimbun agar jalan lebih stabil. Sesuai instruksi Pak Walikota secepatnya akan dilakukan hotmix. Akan tetapi, akibat beberapa kendala, pengerjaan baru bisa dilaksanakan bulan depan,” jelasnya. (KRO/RD/Thoms)