RADARINDO.co.id – Medan : SMP Swasta Muhammadiyah 8 Medan melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di Aula lingkungan SMP Muhammadiyah 8 Medan, Jalan Utama No. 170 Medan, Kamis-Jum’at (11-12/7/2024).
Baca juga : APH dan PDAM Tirtanadi “Kongkalikong” Gerogoti Anggaran
Kepala SMP Muhammadiyah 8 Medan, Jimmi, S.Pd., M.Si mengatakan, kegiatan dilakukan sesuai dengan edaran dinas dalam mekanisme pelaksanaan MPLS untuk menciptakan siswa/siswi yang mempunyai dasar keyakinan semangat juang belajar dan sekolah.
Dijelaskannya, MPLS adalah awal dalam membina dan memberikan motivasi, sehingga para anak didik mempunyai bekal dalam mempersiapkan proses belajar.
Kegiatan ini dirancang oleh Waka Kesiswaan Muhammad Ilham Ar, M.Pd yang juga merupakan pembina kepanitiaan dan Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMP Swasta Muhammadiyah 8 Medan serta instruktur PC IPM Medan Area.
Baca juga : RCW Desak APH Usut Proyek Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sumut
Kegiatan yang mengusung tema “Be Creative and Impactful” itu diikuti 50 siswa/i dengan susunan agenda materi yang dapat memberikan motivasi serta kenyamanan dalam belajar.
Pada kesempatan tersebut, Ketua PC IPM Medan Area Ipmawan Rangga menyampaikan kepada siswa/i yang baru masuk kelas VII, tentang pencegahan kenakalan remaja. Peserta sangat antusias dalam menerima materi yang disampaikan bagaimana dampak bullying, narkoba, dan kepemimpinan.
Selain itu, juga disampaikan materi tentang budaya sekolah, masa pubertas dan transisi remaja, yang dilatih Ipmawan Rangga versama PR IPM SMPS Muhammadiyah 8 Medan yang di komandoi Ipmawan Dahlan. (KRO/RD/Indra)