Walikota Padang Sidimpuan Pimpin Rapat TPID

74

RADARINDO.co.id – Psp : Pemerintah Kota (Pemko) Padang Sidimpuan menggelar rapat bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), Selasa (14/2/2023). Rapat yang digelar di aula kantor Walikota Padang Sidimpuan ini, dihadiri unsur Forkopimda, OPD terkait serta sejumlah lembaga.

Baca juga : Walikota Buka Musrenbang Tingkat Padang Sidimpuan Selatan

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Padang Sidimpuan, Hapsyah Aprilia pada rapat TPID ini memaparkan bahwa inflasi Kota Padang Sidimpuan per Januari 2023 memasuki 1,16% relatif lebih tinggi di bandingkan inflasi bulan Desember Tahun 2022.

Walikota Padang Sidimpuan, Irsan Efendi Nasution SH. MM menjelaskan, rapat ini digelar untuk tindaklanjut rapat koordinasi (rakor) dengan Mendagri bersama lintas Kementerian dan Lembaga.

Walikota mengatakan, untuk pengendalian inflasi tersebut, pihaknya  sudah terlebih dahulu melakukan berbagai program. Pemerintah Kota Padang Sidimpuan akan melakukan operasi pasar stabilisasi pasokan dan harga pangan khusus komoditi Beras, minyak goreng, bawang merah dan gula pasir.

Baca juga : Ratusan Warga Desa Bunut Sambut Reses Anggota DPRD Labusel

“Operasi pasar ini, masih akan terus dilakukan dan nantinya akan tersebar dibeberapa lokasi di Kota Padang Sidimpuan. Selain itu, kami juga intens melakukan sidak untuk memantau harga komoditi bahan pangan di pasaran,” katanya.

Sebelumnya, Perwakilan dari Bank Indonesia (BI) menyampaikan bahwa dari hasil pantauan harga melalui www.hargapangan.id (PIHPS) s/d 13 Februari 2023 dengan sampel di Pasar Batu dan Pasar Sangkumpal Bonang, menujukkan bahwa terdapat indikasi kenaikan harga untuk komuditas beras, cabai merah, minyak goreng dan gula pasir. (KRO/RD/thoms)