Belum Faham Syarat Qurban, Mualaf di Papua Serahkan Seekor Babi ke Masjid

61

RADARINDO.co.id – Papua : Berqurban adalah salah satu moment terpenting bagi umat Islam saat Hari Raya Idul Adha. Namun, ada kejadian diluar nalar di Papua. Pasalnya, seorang mualaf yang memiliki keinginan untuk berqurban menyumbangkan seekor babi ke sebuah masjid.

Baca juga : Pj Bupati Heri Sampaikan Nota Ranperda RPJPD Tahun 2025-2045

Babi itu diserahkan kepada ustadz untuk dijadikan hewan qurban. Mualaf tersebut mengantarkan seekor babi menggunakan sebuah mobil pick up. Setibanya di lokasi penyembelihan dan menemui ustadz, gelak tawa warga pun tak dapat dihindari. Diketahui, mualaf tersebut belum mengetahui syarat dan hewan apa saja yang diperbolehkan untuk berqurban.

Rekaman video mualaf hendak menyerahkan babi kepada Ustadz beredar di media sosial. Video tersebut pertama kali dibagikan oleh akun TikTok @hinata.shoyo1441.

Baca juga : Manajemen PTPN IV Regional I dan SPBUN Sepakat Sejahterakan Karyawan

Sementara pria yang mengirim hewan qurban itu nampak tak tahu apa-apa.
Sedangkan pria yang menjadi sosok ustadz di video tersebut hanya bisa tersenyum mendapat kiriman hewan babi untuk qurban. Dalam narasi video disebutkan bahwa pria mualaf itu belum paham mengenai syarat-syarat berqurban.

“Karena belum paham, seorang mualaf di Papua membawa hewan qurbannya (babi) ke masjid untuk di sembelih,” tulis narasi video tersebut, seperti dilansir dari tribun, Sabtu (22/6/2024).

Dalam narasi lainnya, disebutkan bahwa ustadz yang merupakan guru dan bertugas di Papua itu mendapat kiriman hewan qurban babi, karena awamnya masyarakat setempat. Sontak saja video ini pun mendapat banyak komentar dari warganet.

“Info yang didapat itu berasal dari seorang mualaf, jadi memang belum tau banyak tentang Islam. Jadi tetap doakan semoga istiqomah dan Insya Allah tetap mendapat pahala karena niat baiknya untuk berqurban,” tulis warganet. (KRO/RD/Srb)