Adik Kandung Tega “Babat” Abang Pakai Mesin Potong Rumput

73

RADARINDO.co.id – Medan : Seorang pria bernama Riky tega “membabat” abang kandungnya sendiri bernama Boby menggunakan mesin pemotong rumput. Peristiwa mengerikan yang terjadi di Komplek Sri Gunting, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (04/6/2023) malam lalu itu, membuat korban mengalami luka parah hingga harus dirawat di rumah sakit.

Baca juga : PT. PON Tidak Segan-segan Akan “Pidanakan” Oknum Penebar Fitnah

“Awalnya suami saya ribut sama adiknya, karena suami saya minjam sepedamotornya untuk cari kerja,” kata Yanti yang merupakan istri korban, Kamis (15/6/2023) seperti dilansir dari tribunmedan.com.

Menurut Yanti, saat keributan terjadi, pelaku mengambil mesin babat rumput dan langsung mengarahkan kepada suaminya. “Kejadiannya di rumah mertua. Nah, waktu itu pelaku ini ngambil mesin babat rumput, langsung nebas suami saya,” sebutnya.

Akibat tebasan tersebut, suaminya mengalami luka parah dan dilarikan ke RS Bina Kasih. “Lukanya di kedua tangannya, jari yang sebelah kanan putus tiga, kalau yang di sebelah kiri tembus ke tulang,” ungkapnya.

Baca juga : Tangkap Oknum Pejabat Gelapkan Gula Tetes 2.000 Ton

Setelah mendapatkan perawatan di RS Bina Kasih, suaminya kemudian dirujuk ke Rumah Sakit (RS) H Adam Malik, karena harus di operasi. “Kondisinya sekarang sudah alhamduillah, setelah di operasi itu tapi masih nyeri,” bebernya. Dijelaskannya bahwa pada malam kejadian, pelaku yang merupakan adik iparnya, langsung diamankan oleh pihak kepolisian. Ibu dua anak ini berharap, pelaku dapat hukuman yang setimpal. (KRO/RD/TRB)