RADARINDO.co.id – Taput : Bupati Tapanuli Utara (Taput), Dr. Jonius Taripar Parsaoran Hutabarat, S.Si, M.Si, menghadiri acara penyerahan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Taput Tahun 2024 unaudited kepada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Provinsi Sumatera Utara di Auditorium BPK Perwakilan Sumut, Kamis (27/3/2025).
Bupati Tapanuli Utara menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada BPK-RI Perwakilan Sumatera Utara atas pelaksanaan audit di Kabupaten Tapanuli Utara.
Baca juga: Perahu yang Ditumpangi Tenggelam, Mantan Bupati TTU Tewas
“Secara khusus kami mengucapkan terimakasih kepada BPK-RI Perwakilan Sumut yang telah melakukan audit di Kabupaten Taput, sehingga pada saat ini pemerintah daerah dapat menyampaikan laporan keuangan tahun 2024 unaudited dengan tepat waktu sebagaimana diatur dalam ketentuan peraturan perundang-undangan,” ujar Bupati.
Bupati juga menegaskan pentingnya kerjasama dan bimbingan dari BPK-RI dalam meningkatkan tata kelola keuangan dan pemerintahan daerah.
“Sebagai pemerintah daerah, kami sangat mengharapkan bantuan dan kerjasama dari BPK RI Perwakilan Sumut agar dapat memberikan masukan, saran, serta kebijakan-kebijakan teknis sehingga tata kelola keuangan dan pemerintahan di setiap pemerintah daerah dapat terselenggara dengan baik,” tambahnya.
Lebihlanjut, Bupati menyampaikan harapan agar kualitas laporan keuangan Pemerintah Kabupaten Taput terus meningkat.
“Kabupaten Tapanuli Utara telah memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebanyak 10 kali berturut-turut. Kami mengharapkan arahan dan bimbingan dari BPK RI Perwakilan Sumatera Utara agar kualitas laporan keuangan yang disusun oleh Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara dapat semakin baik,” ungkapnya.
Baca juga: Bikin Rugi Rp549 miliar, KPK Tahan 2 Tersangka Kasus LPEI
Penyerahan LKPD ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah sesuai dengan prinsip-prinsip good governance. (KRO/RD/Rl)