RADARINDO.co.id-Bandung : Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri SIK MH menjadi mualaf setelah mengucapkan dua kalimah Syahadat. Itulah akhir dari sebuah perjalanan spirtual panjang dari sosok sang perwira tinggi (Pati) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri). Dengan agama barunya, Irjen Mathius Fakhiri mengaku semakin mantap.
Baca juga : Ketum IWO Indonesia Minta Jajaran Pengurus Dirikan Posko di Lokasi Banjir Demak
Mathius D. Fakhiri lahir di Ransiki, Manokwari Selatan, Irian Barat (Papua) 6 Januari 1968 sebagai penganut agama Hindu. Suami dari Rafatul (Eva) Mulkiyah yang telah dikaruniai 4 orang anak ini telah malang melintang di dunia kepolisian.
Sebelum mengemban jabatan selaku Kapolda Papua. Jenderal bintang dua itu pernah menjadi Kapolres Jayapura dan sejumlah jabatan lainnya.
Lulusan Akpol tahun 1990, Mathius D. Fakhiri sejak kecil menempuh pendidikan di Merauke, masuk SD YPK Merauke (1981), lanjut ke SMP YPPK St. Thomas Wamena (1984), SMAN 2 Jayapura (1987). Kemudian masuk Akademi Kepolisian (1990), STIK/PTIK (2001), Sespim Polri (2005), dan Sesko TNI (2018).
Melansir tvOnenews.com, Mathius mengawali kariernya diangkat sebagai Pamapta Polresta Banjarmasin, Polda Kalimantan Selatan (1990), Wakapolsek Banjarmasin Timur Polresta Banjarmasin (1992), Danton 3/2/B Sat Brimob Polda Kalsel (1994), Wadanki 1/B Sat Brimob Polda Kalsel (1995), dan Danki 1/A Sat Brimob Polda Kalsel (1995).
Baca juga : Inafis Polres Sergai Olah TKP Penemuan Mayat di Kotarih
Mathius juga pernah menjabat Pasiops Detasemen A Pelopor Sat Brimobda Kalsel (1996), Pama Korbrimob Polri (1998), Danki Resimen I Pelopor Korbrimob Polri (1999), Kasi Ops Sat Brimob Polda Papua (2002), Wakapolres Jayapura (2003).
Jenderal kelahiran Papua ini juga menjabat Kapolres Kaimana Polda Papua Barat (2005), Wakasat Brimob Polda Papua (2007), Kapolres Jayapura (2009), dan Wadirpamobvit Polda Kalsel (2011).
Karier Mathius semakin melejit. Selanjutnya ia diangkat menjadi Kasat Brimob Polda Papua pada tahun 2014. Pada tahun 2018, menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Brigade Mobil Korbrimob Polri.
Irjen Mathius pun promosi lagi menjadi Wakapolda Papua Barat. Tak lama kemudian Mathius dimutasi lagi menjadi Wakapolda Papua. Tak lama berselang, tepatnya tahun 2021, Mathius Fakhiri diangkat sebagai Kapolda Papua hingga saat ini.
Kepada wartawan saat konferensi pers beberapa waktu lalu, Irjen Mathius D. Fakhiri menuturkan perjalanan spiritual yang akhirnya membawanya memeluk agama Islam.
Mathius mengakui, proses perjalanan dirinya menjadi mualaf tidak terjadi secara tiba-tiba, melainkan melalui pembelajaran dan pemahaman yang mendalam terhadap ajaran agama Islam. (KRO/RD/TVO)